Perjalanan kali ini adalah ke Gunung
Gede Pangrango. Acara ini diprakarsai oleh Mas Zaenal dan Mba Ellysa senior di
Wapeala Undip. Mba Ellysa berniat mendaki Gn.Gede bersama teman-teman Wapeala,
sehingga persiapan dilakukan sebulan sebelumnya karena harus mendaftar online.
Sedangkan tim keluarga (tim hore) hanya camping di bumi perkemahannya saja.
Perjalanan dimulai dari Cilegon jumat
26 september 2014 jam 7 malam agar bisa ketemu rombongan di Rest area cibubur
jam 22.00 agar bisa beriringan ke Cibodas. Sampai Tol karang Tengah masih lancar
tetapi ketika menuju tol Meruya ke arah
Pondok Indah, jalanan mulai macet dan hanya bergerak sedikit demi sedikit.
Sangat melelahkan jalanan penuh dengan truk-truk besar menuju gerbang tol
Meruya. Hampir 1 jam keluar tol karang tengah menuju gerbang tol Meruya.
Setelah melewati gerbang tol Meruya, perjalanan mulai lancar kembali. Sampai
akhirnya sampai jam 22.30 di Rest Area Cibubur bersamaan dengan mobil Mas
Zaenal bersama dengan Mba Ellysa, Mba Zakiyah, Ranu, Lang Lang, dan sopir.
Perjalanan dilanjutkan lewat tol ke arah
Bogor. Sampai di pertigaan tol ke arah Taman Safari dan Cianjur, kami terpisah
walaupun akhirnya sampai di pertigaan Ciawi kami belok kiri terus dan sampai di
Pertigaan Mesjid besar ke arah Taman safari. Perjalanan dilanjutkan melewati
Taman Safari Indonesia, melewati Puncak Pass- Ciloto-Cibodas. Akhirnya
sampailah di pertigaan Bumi Wisata Gede Pangrango, lalu kami melewati jalan
kecil agak rusak menuju lokasi Taman Wisata Gede Pangrango jam 02.00 hari
sabtu. Ternyata teman-teman lain sudah menunggu di warung-warung yang berfungsi
sebagai tempat istirahat para pendaki juga. Banyak sekali warung-warung dan
tempat penduduk yang dijadikan basecamp pendaki. Teman yang sudah menunggu Keluarga
Mba Tri Widayarti Pts (Suami, Vio dan anak laki2nya), Mba Dhanie Pts, Mas
Petrus, Keluarga Mba Dina Ananti (Gis, Not, Lubna). Akhirnya kami istirahat
dirumah penduduk dulu menunggu esok hari
walaupun anak-anakku menanyakan kenapa harus menginap di rumah seperti
ini? Padahal mereka menginginkan tidur dalam tenda. Kami menjanjikan besok
malam kita bias tidur di tenda.
Pagi-pagi kami sudah bangun dan sarapan
serta menyiapkan perjalanan ke air terjun. Untuk pendakian harus memverifikasi
data di kantor Perhutani. Kantor buka jam 09.00 sehingga kami meunggu lumayan
lama sambil bercengkrama karena kami beberapa tahun tidak bertemu setelah Reuni
Akbar Wapeala di Kopeng 2010. Setelah administrasi selesai, jam 10-an kami
melanjutkan perjalanan, anak-anak sangat antusias dengan perjalanan ini bahkan
Asha sudah akrab dengan Vio dan Ranu. Trio gadis kecil yang ceria. Dalam
perjalanan menuju air terjun dari gerbang sekitar 7 km atau bisa ditempuh 2 jam
perjalanan normal orang dewasa. Tapi kami membawa anak-anak kecil dibawah 5 th
sehingga perjalanan semakin lama dengan kondisi jalan yang penuh bebatuan tapi
tidak terlalu terjal. Alhamdulillah Muthi dan Lubna lumayan kuat dan tangguh
tidak merengek ketika naik.
Jam 12 kami sampai di telaga biru,
membuat anak-anak tergiur untuk bermain air dalam telaga. Kami istirahat sambil
makan siang dan sholat. Setelah selesai kami melanjutkan ke air terjun, tetapi
sebelum air terjun ada pertigaan menuju puncak. Akhirnya kami berpisah dengan
rombongan (ellysa, Dhanie, Petrus dan Tri) yang menuju puncak. Tim hore
melanjutkan ke air terjun dan bermain air, berfoto-foto dan bercengkrama.
Setelah 30menit kami bersantai tiba-tiba mba Tri kembali, dia membatalkan naik
ke puncak Gede. Mba Tri Galauuuu…..
Setelah selesai membersihkan diri,
kami pun melanjutkan perjalanan menuju bumi perkemahan berburu dengan waktu
yang sudah semakin sore dan Lubna merengek dalam perjalanan pulang. Sampai di
Pasar kami makan, mandi, sholat, dan menuju tenda untuk istirahat malam dan
menyiapkan air minum untuk susu anak-anak. Mba Tri sekeluarga pulang tengah
malam dari sini menuju Serpong.
Hari minggu kami bangun dan menyiapkan
masakan dengan kompor gas kecil yang sudah disiiapkan Mas Untung. Anak-anak
menuju danau dan naik perahu bersama Mas Untung dan Mas Zaenal. Sedangkan Aku,
Mba Zaki dan mba Dina masak. Setelah jam 10-an kami menuju Taman Bunga Cibodas
menikmati pemandangan alam di Taman Bunga ini sambil menunggu Tim Puncak.
Ketika tim puncak turun maka kamipun
menikmati kebersamaan di warung dan persiapan menuju pulang. Alhamdulillah acara
camping berjalan dengan aman dan semua pulang dengan keadaan sehat wal’afiat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar