ditulis oleh saras
Saat masa Pandemi seperti ini membuat kami memutar otak agar tidak bosan dirumah. Oleh karena itu kami mencari jalan-jalan murah yang masih bisa dijangkau disekitar Cilegon. Pada 31 Oktober 2020 Pilihan kami jatuh di Batu Lawang yang ada di Kelurahan Gerem Merak Kota Cilegon.
Perjalanan kami dimulai dari kota Cilegon menggunakan kendaraan roda dua. Dari Cilegon sekitar 15 menit menuju ke arah merak, sebelum pertigaan yang ke arah gerbang tol gerem lalu kami mengikuti tanda arah warna coklat yang ke arah Batuu lawang. Jalan yang kami lewati sebagian besar sudah dibeton rapi hanya beberapa tempat yang masih jalan aspal biasa. Jalan kecil yang hanya bisa dilewati ukuran 1 mobil dan jalurnya mendaki bahkan ada satu jalur ektrim yang harus diperhitungkan untuk ancang-ancang menurunkan gigi kendaraan. Beberapa foto jalan menuju ke tempat tersebut.
Perjalanan yang memakan wkatu 30 menitan dari pertigaan Gerem. Setelah sampai di gerbang Batu Lawang, kendaraan bisa diparkir di samping mesjid depan gerbang Batu Lawang. Ada penjaga loket yang siap menjaga kendaraan pengunjung. Cukup membayar 10rb per orang. Lalu dari Gerbang kami melewati jalan setapak yang lumayan terjal seperti foto dibawah ini: sambil melewati sawah dan ladang serta halaman rumah milik penduduk setempat.
Setelah melewati jalan setapak, kamu akan disuguhi tulisan di pagar Bambu seperti dibawah ini:
Masha Alloh...Alhamdulillah ...Pemandangan menakjubkan yang disuguhkan membuat kami takjub akan keindahan alam yang membuatkami bisa melihat Cilegon dan sekitarnya dari atas ketinggian tanpa ada batas penghalang tempat yang lebih tinggi. Alhamdulillah kami bersyukur menemukan tempat ini. Kami mengabadikan spot-spot foto indah dan menakjubkan ini... Kami bisa melihat pelabuhan Ciwandan, Candra Asri, Gunung Pinang Puncak Bukit Palem, waduk krenceng dan sekitarnya.